2016/09/04

Cara Daftar DMCA dan Memasangnya di Blog

Kali ini kita akan membahas tentang Cara Daftar DMCA dan Memasangnya di Blog dan akan kita kupas lengkap masalah ini melalui materi yang akan saya bagikan kepada anda semua. Sebelumnya untuk mengawali materi ini sebaiknya kita harus mengetahui dulu apa itu yang di maksud dengan DMCA. DMCA sendiri memiliki kepanjangan berupa "Digital Millenium Copyright Act" dari kalimat tersebut sudah bisa kita simpulkan bahwa DMCA merupakan suatu perlindungan yang bersifat hukum atas sebuah penulisan suatu karya Cipta yang di mana menyangkut masalah ke originalan konten di dalam suatu blog atau website. Jadi fungsi dari DMCA ini adalah melindungi suatu konten karya hak cipta seseorang yang di mana merupakan karya original dari suatu blog atau website agar tidak ada yang meng-copy ataupun menggandakan konten tersebut.

Dan perlu anda ketahui bahwa DMCA ini sendiri ternyata sudah ada dan berkembang di negara-negara yang sudah maju seperti United Stated, Canada, United Kingdom serta para sekutunya. Dan DMCA mulai banyak orang mengetahuinya yang dimana banyak pula para blogger yang mendaftar serta memasang pada blog mereka, yang maksud dan tujuan tersebut tentunya untuk melindungi hasil karya cipta mereka yang telah di publish di blog yang mereka miliki. Namun sebenarnya tanpa mendaftar pun kita masih bisa melaporkan adanya Copy Paste konten langsung ke pihak DMCA namun harus menunggu waktu yang cukup lama dalam hal memprosesnya.
( Baca : 7 Cara Mendapatkan Uang dari Internet )

Dan ternyata Cara mendaftar DMCA dan memasangnya di blog itu sangat mudah dan gampang sekali, hanya dengan beberapa langkah saja kita sudah berhasil mendaftar sebagai anggota di DMCA tersebut. Dan konten blog kita pun sudah aman terlindungi dari para tangan-tangan jail yang hendak mencopas konten kita. Namun untuk melindungi suatu konten kita juga bisa menggunakan CopyScape serta memasang script anti copas di dalam blog atau website agar konten tersebut benar-benar aman terlindungi. ( Baca : Cara pasang Script Anti Copas di Blog )

Langkah Daftar DMCA dan Memasangnya di Blog

1. Langkah pertama yaitu silahkan anda masuk dulu melalui link www.dmca.com , di halaman tersebut ada beberapa pilihan yang akan kita gunakan untuk mendaftar DMCA. Apabila anda ingin memakai mode yang berbayar maka silahkan anda pilih yang versi Pro yang dimana akan memberikan perlindungan optimal yang powerfull terhadap konten yang anda miliki, namun apabila anda ingin yang versi gratisan maka silahkan anda pilih yang Free.
( Baca : Panduan Blogging untuk Blogger pemula sampai menghasilkan Uang )

2. Silahkan anda lengkapi formulir yang sudah di sediakan, kemudian klik Submit.

Cara Daftar DMCA dan Memasangnya di Blog

3. Setelah itu maka akan muncul tampilan berbagai model bentuk widget dari DMCA yang akan di pasang ke dalam blog.

Cara Daftar DMCA dan Memasangnya di Blog

4. Silahkan anda pilih model yang sesuai dengan keinginan anda, kemudian copy kode scriptnya yang berada di sebelah kanan. Lalu silahkan anda pasang di widget template blog anda. Dan selamat blog anda telah terdaftar di DMCA.

Nah begitulah Cara Daftar DMCA dan memasangnya di Blog yang telah saya bagikan di atas, apabila ada yang kurang paham dengan pemaparan di atas silahkan kita diskusikan di kolom komentar, Terima kasih sudah berkunjung, semoga Insya Allah bisa bermanfaat bagi kita semua, Happy Blogging : ).

Artikel Terkait

Cara Daftar DMCA dan Memasangnya di Blog
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

6 komentar

March 17, 2017 at 6:08 PM Delete

ijin naruh link mas di artikel saya ya tentang DMCA ini.. makasi mas

Reply
avatar
October 5, 2017 at 2:07 PM Delete

nice info gan,, tapi apakah aman kalau blog kita pasangi dmca dan anti copas, sedagkan blog dipasangi adsense??

Reply
avatar
October 10, 2017 at 11:05 AM Delete

Alhamdulillah kalo di pasang dua2nya malah tambah aman lagi mas karena DMCA sendiri kan layanan yang di sediakan oleh Google, dan kalo anti copas itukan untuk memproteksi konten kita dari tangan2 jail, jadi kalo di pasang keduanya akan lebih tambah aman lagi, tks

Reply
avatar
December 12, 2018 at 9:25 AM Delete

Tidak ada kejelasan ya, saat di tempelkannha di widget itu, di bagian mananya?

Reply
avatar